Monday, May 20, 2013

7 Penyebab Nyeri Punggung (Back Pain) yang Parah

Back pain (nyeri punggung) merupakan tanda stres atau adanya kerusakan pada otot, ligamen, atau tendon.

Nyeri terkadang menyebar ke bagian bokong dan paha.
Nyeri punggung (back pain) dapat dibagi menjadi dua kategori yaitu akut dan kronis.
Back pain akut berlangsung kurang dari 3 bulan, tetapi menjadi parah bila tidak ditangani.
Nyeri punggung kronis berkembang secara bertahap, berlangsung selama lebih dari 3 bulan dan menimbulkan masalah untuk jangka panjang.

Back pain bisa menyerang bagian atas, tengah, atau bawah punggung.
Namun, back pain sering terjadi pada bagian bawah punggung.

Berikut adalah beberapa penyebab umum yang menimbulkan back pain parah:

1. Ketegangan Otot Lumbar
Ketegangan otot lumbar merupakan penyebab paling umum dari back pain.
Anda mungkin tidak ingat kejadian yang memicu kram otot, namun nyeri punggung yang muncul masih terasa hingga beberapa minggu.

2. Herniasi atau Pecahnya Ruas Tulang Belakang
Herniasi atau pecahnya ruas tulang belakang merupakan penyebab utama nyeri punggung.
Hal ini terjadi ketika bantalan yang terletak di antara tulang-tulang belakang terdorong ke luar dari posisi normal.
Kondisi ini terjadi karena ketegangan tulang belakang yang berulang, kecelakaan, atau jatuh tiba-tiba.

3. Degenerasi
Nyeri punggung discogenic disebabkan oleh degenerasi, kerusakan, atau keausan ruas lumbal intervertebralis.
Diagnosis nyeri punggung discogenic dilakukan menggunakan alat yang disebut discogram.
Pasien yang menderita nyeri punggung discogenic akan pulih dengan sendirinya, namun sebagian yang lain mungkin memerlukan beberapa perawatan sederhana.

4. Spinal Stenosis
Spinal stenosis adalah penyebab paling umum back pain pada kelompok orang berusia lanjut.
Hal ini disebabkan oleh penyempitan ruang yang mengelilingi sumsum tulang belakang atau saraf tulang belakang.

Penyempitan kanal tulang belakang ini menyebabkan nyeri punggung.
Stenosis tulang belakang mempengaruhi laki-laki dan perempuan sama besar.
Spinal stenosis lebih sering terjadi pada orang yang berusia di atas 50 tahun, terutama yang menderita arthritis.

5. Arthritis Lumbal Tulang Belakang (Spinal)
Arthritis lumbal spinal biasanya mempengaruhi sendi lutut dan jari-jari yang menghubungkan setiap segmen tulang belakang atau tulang vertebra.
Arthritis lumbal tulang belakang menyebabkan back pain yang parah, terutama ketika seseorang bergerak atau merubah posisi.

Kondisi ini lebih sering dialami orang yang berusia lanjut, namun orang yang mengalami obesitas, pekerja berat, atau yang sebelumnya mengalami cedera tulang belakang memiliki risiko lebih tinggi mengalami arthritis lumbal spinal.

6. Spondylolisthesis
Spondylolisthesis menyebabkan nyeri punggung yang parah. Kondisi ini terjadi ketika vertebra yang berdekatan tidak stabil dan gemetar.
Penyebab paling umum spondylolisthesis adalah mutasi degeneratif yang menyebabkan hilangnya struktur yang menstabilkan tulang belakang secara normal, sehingga menyebabkan lower back pain yang parah.

7. Osteoporosis
Osteoporosis merupakan penyebab nyeri punggung yang parah.
Osteoporosis berhubungan dengan fraktur kompresi vertebra yang membuat tulang menjadi lemah dan lebih rentan patah.


source

Tips Anti Anemia: 9 Makanan Sumber Zat Besi untuk Anemia

Kurangnya jumlah sel darah merah atau jumlah hemoglobin dalam darah disebut sebagai anemia.
Gejala yang paling umum dari anemia diantaranya adalah lemas atau kekurangan energi, cepat lelah, serta mudah terkena flu dan infeksi lainnya.

Ada berbagai penyebab anemia. Anemia mungkin disebabkan oleh penyakit atau kehilangan banyak darah.

Pada artikel ini hanya akan dibahas mengenai anemia yang disebabkan kekurangan zat besi.
Anemia karena defisiensi zat besi disebabkan karena kekurangan makanan yang mengandung cukup zat besi.

Besi adalah mineral yang ditemukan di alam dan ketika dikonsumsi melalui buah-buahan dan sayuran, digunakan oleh tubuh untuk pembuatan hemoglobin.

Dalam mengobati anemia defisiensi zat besi, dokter mungkin akan meresepkan multivitamin yang mengandung zat besi.

Namun pada umumnya, asupan makanan yang mengandung zat besi yang disertai istirahat cukup akan mengembalikan anemia ke kondisi normal.

Berikut adalah beberapa makanan yang kaya akan zat besi:

1. Aprikot
Buah ini mengandung zat besi yang sempurna untuk memastikan tubuh mendapatkan asupan zat besi.  .

2. Bit hijau
Bit hijau merupakan sumber vitamin A dan B2. Bit hijau juga dapat memperkaya darah dengan besi dan mangan.

3. Chard
Chard merupakan sayuran yang mengandung vitamin A dan zat besi.

4. Jagung
Jagung kaya akan zat besi dan tembaga. Jagung juga menjadi sumber yang baik untuk vitamin A dan C.

5. Telur
Telur kaya akan semua mineral, termasuk besi, dan vitamin B. Telur ideal dikonsumsi saat sarapan karena mengandung jumlah energi memadai.

6. Kangkung
Kangkung adalah sumber yang sangat baik untuk vitamin A dan vitamin B serta C. Kangkung mengandung jumlah tinggi zat besi, kalsium, dan kalium.

7. Molase
Molase menyediakan sumber zat besi yang sangat baik untuk mengatasi anemia.

8. Kismis
Kismis mengandung zat besi yang sangat tinggi. Kismis juga merupakan makanan yang bersifat basa dan dapat membantu mengatasi kondisi asam tubuh.

9. Bayam
Selain zat besi, bayam juga mengandung vitamin A. Bayam harus menjadi bagian diet rutin semua orang.


source

Fungsi dan Efek Samping Hormon Estrogen bagi Tubuh Wanita

Estrogen adalah hormon yang memainkan peran kunci dalam perkembangan organ dan sistem reproduksi wanita.
Estrogen juga bertanggung jawab untuk gejala yang diderita selama menopause. Secara keseluruhan, estrogen merupakan komponen penting dari kehidupan setiap wanita.

Jenis Estrogen
Estrogen adalah kelompok hormon steroid yang berasal dari kolesterol. Ada tiga jenis estrogen yaitu estradiol, estrone, dan estriol.

Menariknya, testosteron atau hormon reproduksi laki-laki merupakan perantara dalam sintesis estrogen. Keduanya juga memiliki struktur yang cukup mirip.

Sedang perbedaan diantara keduanya adalah testosteron memiliki tambahan rantai metil.
Hormon steroid seperti estrogen dapat berdifusi bebas melalui membran plasma.

Perkembangan Reproduksi Wanita
Estrogen bertanggung jawab untuk perkembangan reproduksi wanita terutama selama masa pubertas.
Estrogen bertanggung jawab untuk mempercepat pertumbuhan tubuh wanita, dan kemudian berperan mengembangkan rahim, ovarium, dan sistem reproduksi lain sehingga tubuh siap untuk mendukung kehamilan.

Estrogen juga berperan membantu perkembangan dan pembesaran payudara, meningkatkan timbunan lemak di lapisan subkutan, membantu perkembangan panggul, pertumbuhan rambut ketiak dan kemaluan, serta berbagai fungsi metabolik lainnya.

Siklus Menstruasi
Antara masa pubertas dan menopause, tubuh wanita akan mengalami siklus menstruasi.
Perubahan tingkat estrogen (naik dan turun) memainkan peran kunci dalam siklus ini.
Pada awal siklus, follicle stimulating hormone (FSH) dan luteinizing hormon (LH) merangsang folikel dalam ovarium untuk mulai memproduksi estrogen, yang ujungnya menghambat pelepasan FSH dan LH dari kelenjar hipofisis.

Pada konsentrasi kritis, estrogen lantas merangsang pelepasan cadangan FSH dan LH, sehingga kadar kedua hormon yang tiba-tiba meningkat akan merangsang terjadinya ovulasi atau pelepasan telur dari folikel.

Pada akhir siklus, saat kadar FSH dan LH turun, tingkat estrogen juga menurun dan memicu menstruasi jika sel telur belum dibuahi.

Efek Samping Estrogen
Meskipun estrogen memberikan manfaat positif bagi wanita, bentuk-bentuk tertentu dari kanker payudara menggunakan estrogen sebagai hormon pertumbuhan.
Perawatan terhadap jenis kanker jenis ini difokuskan untuk memperlambat produksi estrogen.

Terapi Sulih Hormon
 Selama menopause, tubuh wanita berhenti memproduksi progesteron dan menghasilkan sedikit estrogen, yang menjadi penyebab berhentinya siklus menstruasi.

Berhentinya produksi hormon juga menyebabkan gejala lain seperti osteoporosis, berkeringat pada malam hari, hot flashes, gatal-gatal, dan kekeringan pada alat kelamin, serta mengakibatkan rasa sakit selama hubungan intim.

Terapi sulih hormon pada mulanya menjadi solusi populer bagi wanita yang menderita gejala yang disebabkan ketidakseimbangan estrogen.

Akan tetapi sebuah penelitian pada tahun 2002 menunjukkan bahwa terapi sulih hormon dapat meningkatkan risiko gangguan jantung dan kanker payudara.

sumber

Tips Memelihara Kucing Persia: 9 Cara Merawat Kucing Persia

Kucing Persia dengan bulu yang indah memang ideal dijadikan hewan peliharaan.
Namun, jenis peliharaan ini memerlukan perawatan khusus untuk membuat bulunya tetap sehat dan indah.

Namun jangan khawatir, perawatan khusus tidak berarti sulit atau mahal.
Berikut adalah beberapa tips yang bisa dijadikan sebagai panduan dasar untuk merawat kucing Persia.

1. Dengan bulu yang panjang, kucing Persia harus disikat (disisir) setiap hari.
Ini menjadi perawatan dasar yang harus dilakukan mengingat kucing Persia memiliki kemampuan terbatas untuk merawat bulu mereka sendiri.

Idealnya, bulu kucing Persia harus disisir dengan sisir logam dua kali sehari untuk mencegah kusut dan memastikan bulu mereka tetap bersih dan berkilau.

2. Sebagai perawatan tambahan, seka bulu kucing Persia dengan tisu bayi setiap hari.
Tisu bayi ideal digunakan karena selain akan membuat bulu kucing berbau harum, juga tidak akan menyebabkan alergi karena formula tisu bayi yang lembut.

3. Jika bulu kucing Persia sudah terlanjur kusut, hal terbaik yang dapat dilakukan adalah dengan meminta bantuan profesional.

Bulu kusut bisa menyakitkan dan membuat kulit mereka tertarik atau bahkan terluka.
4. Banyak kucing Persia memiliki masalah dengan saluran air mata mereka.
Kucing dengan masalah ini cenderung banyak mengeluarkan air mata.
Jika ini yang terjadi, pastikan untuk membeli tisu mata yang sesuai untuk membersihkan mata dan daerah hidung kucing Persia Anda.

Hidung yang jarang dibersihkan bisa saja tersumbat sehingga kucing menjadi kesulitan bernapas.

5. Beri makan kucing Persia dengan makanan yang dikhususkan atau cocok untuk jenis kucing ini.
Makanan harus mengandung semua nutrisi yang diperlukan agar kucing Anda selalu berada dalam kondisi prima, penuh energi, serta bulu yang tumbuh indah dan mengkilap.

6. Pastikan Anda memiliki cukup waktu setiap hari untuk bermain dengan kucing Persia Anda.
Berikan berbagai mainan yang disukainya. Kucing jenis ini umumnya dipelihara di dalam rumah.
Bermain bersama akan membuatnya tetap aktif dan tidak jemu.

7. Kucing Persia adalah jenis kucing pemilih. Tempat pembuangan kotoran mereka harus dibersihkan setiap hari.

Mereka menyukai tinggal di tempat yang bersih dan nyaman.

8. Jika memungkinkan beri jendela kecil atau ruang kosong di sekitar jendela rumah agar kucing Persia dapat berjemur.

Berjemur bisa membantu menjaga kesehatan mereka.

9. Kucing Persia dapat hidup selama 20 tahun. Ini berarti memelihara kucing Persia membutuhkan komitmen jangka panjang.


sumber

Sunday, May 19, 2013

Catat, Ini Daftar Perawatan Gigi yang Tak Boleh Diabaikan

Jakarta, Kebersihan mulut adalah salah satu aspek yang paling diremehkan perawatannya. Jangankan untuk mengunjungi dokter gigi secara rutin untuk memeriksakan gigi, bahkan menyikatnya setiap sebelum tidur pun terkadang terlupakan akibat lelah atau malas.

Padahal, beberapa sakit ringan seperti sariawan hingga sakit kepala berawal dari perawatan gigi yang tidak baik. Dikutip dari Boldsky, Senin (29/4/2013) inilah perawatan gigi yang sering diabaikan:

1. Menyikat Gigi 2 Kali Sehari

Kita semua tahu bahwa menyikat gigi yang benar dilakukan 2 kali setiap hari. Tetapi, seringkali kelelahan atau rasa kantuk membuat sikat gigi di malam hari terabaikan. Padahal, sisa-sisa makanan di mulut Anda dapat membusuk dan menyebabkan kerusakan gigi dalam semalam.

2. Gunakan Mouth Wash

Ternyata, menyikat gigi saja tidak cukup. Anda perlu mencuci mulut sehingga gusi dan seluruh rongga mulut dapat dibersihkan dari kuman.

3. Pembersih Lidah

Pembersih lidah adalah salah satu peralatan kesehatan gigi yang tidak dimiliki kebanyakan orang. Padahal, alat ini dapat membersihkan plak dan sedimen dari lidah Anda.

4. Dental Floss

Dental floss atau benang gigi sangat penting karena dapat menjangkau setiap sudut gigi Anda dengan lembut dimana sikat gigi tak dapat menjangkaunya.

5. Berkumur

Setiap selesai makan, janganlah lupa untuk berkumur dengan sedikit air. Langkah sederhana ini memastikan bahwa tidak ada makanan yang tersisa dalam mulut Anda.

6. Sikat Gigi yang Tepat

Kebanyakan orang memilih sikat gigi karena harga, merek, atau tipenya. Tetapi yang dianjurkan adalah sikat gigi dengan bulu yang lembut sehingga tidak dapat melukai gus Anda. Dan, jangan lupa untuk mengganti sikat gig Anda setiap 3 bulan sekali.

7. Tekhnik Menyikat Gigi

Orang seringkali menyikat gigi secara acak karena tidak tahu pola yang telah ditetapkan. Ingat, yang harus dilakukan adalah menyikat gigi ke atas, bawah, dan berputar.

8. Hindari Rokok

Merokok adalah salah satu kebiasaan terburuj bagi kesehatan gigi Anda. Tembakau akan membuat gigi kuning dan juga menjadi salah satu penyebab gigi berlubang dan timbulnya cacing.

9. Baking Soda

Beberapa bahan dapur ternyata memiliki kegunaan lebih untuk menjaga kesehatan gigi. Misalnya, lemon dan baking soda adalah pasangan yang tepat untuk membersihkan dan memutihkan gigi Anda.

10. Tusuk Gigi

Tusuk gigi berguna untuk menghilangkan makanan yang terselip di gigi Anda. Tapi, hati-hati menggunanakannya agar jangan sampai gusi Anda yang tertusuk.

Selain itu, berkumur dengan menggunakan cuka sari apel setelah menyikat gigi untk membersihkan dan menyingirkan bau mulut. Yuk, kita mulai menjaga gigi dan mulut kita.

sumber

Dapatkan Riasan Wajah Ala Selebritis Korea



Demam Korea tidak hanya menggempur dari dunia musik saja, namun juga tren dandan masa kini. Saat ini, kosmetik Korea mulai merambah di Indonesia dengan masuknya brand-brand dari negeri ginseng itu.

Selebritis Korea terkenal dengan riasan wajahnya yang nampak flawless dan bercahaya. Meski operasi plastik menjadi salah satu kunci rahasia wajah-wajah keren itu, Anda bisa lho mendapatkannya tanpa harus melalui tindakan medis yang menyakitkan.

Vemale punya beberapa tips yang bisa Anda coba berikut ini untuk mencoba tren riasan ala selebritis Korea. Worth to try, Ladies.


1. Base Makeup

 


Anda bisa menggunakan base makeup yang Anda inginkan. Di Korea, tren base makeup yang masih booming hingga saat ini adalah BB cream dan CC Cream. Anda bisa menggunakannya sesuai kebutuhan kulit Anda dan memiliki oil control yang bagus.

BB Cream biasanya sudah memiliki warna seperti foundation. Pilihlah dengan tone yang sesuai dengan kulit Anda. Sedangkan CC Cream yang sedang populer di Indonesia saat ini, merupakan base makeup yang bisa menyesuaikan dengan warna kulit Anda. Bila kulit Anda berjerawat, pilihlah BB Cream atau CC Cream yang cocok untuk kulit sensitif dan berminyak.



2. Volumizer/Highlighter



Anda bisa menemukan produk ini dalam brand kosmetik Korea. Biasanya, volumizer atau highlighter dicampurkan dengan BB/CC Cream dengan perbandingan tertentu. Bila Anda ingin hasil riasan yang berkilau seperti porselen, maka jenis makeup ini bisa membantu Anda.

Namun bila Anda kurang suka tampilan yang glossy, Anda tak perlu menggunakan volumizer dan bisa menggunakan bedak untuk hasil yang matte.

 

3. Riasan Mata



Bila Anda melihat wajah beberapa selebritis Korea, maka Anda akan menemukan riasan mata yang cukup stunning, yaitu pada bagian eyeliner. Mereka memiliki pola eyeliner yang khas seperti cat eyes, wing atau double wing.

Umumnya, riasan mata ala korea yang dramatis itu menggunakan teknik smokey eyes. Namun, Anda juga bisa mengganti smokey eyes dengan menegaskan bulu mata, eyeshadow cerah dan eyeliner.

 



4. Face Powder



Korea memiliki ciri makeup yang khas, yaitu glowing skin. Namun, tidak semua makeup glowy cocok dengan wajah Anda. Misalnya glowing skin untuk kulit berminyak, bisa-bisa membuat Anda terlihat kusam kalau salah mengaplikasikannya.

Gunakan face powder untuk menciptakan efek wajah berkilau seperti porselen atau efek wajah halus dan matte. Sama seperti bb cream, pilih face powder yang memiliki oil control yang bagus sekalipun untuk kulit kering.



5. Blush On



 


Jangan lupa bikin penampilanmu makin romantis atau cute dengan menggunakan blush on. Membentuk shading dapat memberikan kesan yang mature pada penampilan Anda.

Sementara memulaskan blush on di tulang pipi bisa menambah cute dan segar wajah Anda. Pink, orange atau bronze, tunjukkan semangat di pipi Anda.

 sumber

Tips Memanjangkan Rambut: 7 Tips Agar Rambut Cepat Panjang

Setiap perempuan mempunyai idealisasi sendiri tentang penampilan yang sempurna bagi dirinya.
Misalnya, beberapa perempuan memimpikan memiliki rambut panjang yang indah.
Bagi banyak perempuan hal ini sangatlah mungkin, namun prosesnya tidak selalu mudah.
Memanjangkan rambut tidak bisa terjadi hanya dalam satu malam dan membutuhkan usaha yang konsisten.

Berikut adalah tips meningkatkan pertumbuhan rambut agar lebih cepat panjang:

1. Memotong rambut.
Sebelum bisa meningkatkan pertumbuhan rambut, Anda perlu menyingkirkan semua rambut rusak dengan memotong rambut Anda.

2. Mengonsumsi suplemen yang bisa membantu pertumbuhan rambut.
Konsumsilah beberapa suplemen yang bisa membantu pertumbuhan rambut, termasuk diantaranya adalah vitamin B, terutama B6 dan asam amino.

3. Potong rambut Anda secara rutin.
Ujung-ujung rambut umumnya akan mudah rusak dan bisa saja menjadi bercabang. Kondisi tersebut tidak akan membantu meningkatkan pertumbuhan rambut Anda.
Potonglah rambut secara rutin setiap 3-4 bulan sekali, potonglah ujung rambut Anda minimal 1 cm.

4. Hindari hal-hal yang bisa merusak rambut.
Perawatan rambut menggunakan bahan kimia dan peralatan rambut yang menggunakan pemanas, seperti curlers dan flat irons, bisa merusak rambut sehingga menghalangi usaha Anda dalam memanjangkan rambut.

5. Hindari kolam renang.
Kolam renang mengandung klorin yang bisa menyebabkan kerusakan pada rambut dan menghambat perumbuhan rambut Anda. Selain itu, air asin alami atau air laut juga bisa menyebabkan kerusakan pada rambut.

6. Konsumsi banyak protein.
Mengonsumsi banyak makanan yang mengandung protein seperti kacang hijau, kacang tanah, biji-bijian, dan kedelai bisa membantu meningkatkan pertumbuhan rambut Anda.

7. Perlakukan rambut dengan lembut.
Sisir rambut secara lembut dan hati-hati, serta hindari mengikat rambut Anda terlalu kencang.


sumber